SYDNEY, iNews.id- Dua tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo dan Komang Ayu Cahya Dewi siap mati-matian di Australia Open 2023. Sebab, ajang Super 500 merupakan turnamen bergengsi bagi Nurumi dan Komang.
Ya, Tim Merah-Putih menurunkan tiga pemain mudanya di sektor tunggal putri untuk tampil di Australia Open 2023 pada 1-6 Agustus di Sydney. Mereka adalah Putri Kusuma Wardani, Ester Nurumi dan Komang Cahya.
Dari ketiga nama tersebut, Ester dan Komang adalah yang paling junior di mana mereka saat ini masing-masing duduk di ranking 56 dan 72 dunia. Alhasil, mereka jarang sekali memiliki kesempatan bisa berlaga di turnamen Super 500.
Oleh karena itu, pemain berusia 17 dan 20 tahun itu enggan melewatkan kesempatan emas ini begitu saja. Mereka berambisi untuk mengeluarkan kemampuan terbaik mereka di Australia Open 2023.