JAKARTA, iNews.id – Alwi Farhan merebut gelar juara Indonesia Masters 2026 dengan performa menggila di Istora Senayan. Dia mengaku tak pernah membayangkan bisa berdiri di podium tertinggi turnamen Super 500.
Gelar tersebut diraih Alwi setelah menundukkan Panitchaphon Teeraratsakul asal Thailand pada partai final yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (25/1/2026) sore WIB.
Pebulu tangkis tunggal putra Pelatnas Cipayung itu tampil dominan sejak awal laga. Dia hanya membutuhkan waktu 25 menit untuk menuntaskan perlawanan wakil Thailand lewat dua gim langsung.
Alwi menutup pertandingan dengan skor telak 21-5 dan 21-16. Kemenangan cepat ini langsung mengunci gelar juara Indonesia Masters 2026 sekaligus menjadi momen bersejarah dalam kariernya.
Usai laga, Alwi mengaku emosional dan tak menyangka bisa menjuarai turnamen berlevel Super 500 di hadapan publik sendiri. Dia menyebut perjalanan panjang penuh pengorbanan mengantarkannya ke titik ini.
“Alhamdulillah saya berada di sini berkat Allah Yang Maha Besar. Banyak perjuangan, banyak kesakitan, banyak darah, air mata yang sudah saya korbankan untuk saya berada di podium tertinggi hari ini,” kata Alwi dalam konferensi pers, Minggu (25/1/2026).