Jones memang masih berusaha menemukan solusi agar pertarungannya dengan Tyson bisa terlaksana. Namun, dia tak akan ragu mundur jika tak mendapat jawaban memuaskan.
“Jika mereka memberikan usulan tak masuk akal, maka pertarungan akan batal. Untuk apa saya harus mengganti tanggal pertarungan dan mengacaukan tahun, ketika sudah sepakat bertarung pada 12 September,” ujarnya.
Duel ini digagas langsung Tyson. Nantinya pendapatan yang terkumpul bakal disumbangkan ke tunawisma terdampak alkohol dan narkoba. Pertarungan tersebut tidak menerapkan sistem hitung poin. Pemenang akan ditentukan bagi siapapun yang bisa memukul jatuh lawan.