Fajar/Rian memang belum pernah memenangkan turnamen berlevel Internasional itu. Namun, pada tahun 2019, Fajar/Rian berhasil mendapatkan medali perunggu di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis, di Basel, Swiss.
Pada edisi selanjutnya, yakni tepatnya pada 2021, tim Indonesia memutuskan mundur dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis yang digelar di Huelva, Spanyol. Alhasil, Fajar/Rian pun absen dalam turnamen tersebut.
Sementara itu, Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022 sendiri akan digelar sekitar satu bulan lagi. Turnamen itu akan dihelat di Tokyo, Jepang pada 21 hingga 28 Agustus 2022 mendatang.