Lewis Hamilton dan Charles Leclerc Didiskualifikasi dari F1 GP AS 2023, Ada Masalah Apa?

Basudiwa Supraja
Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton dan Scuderia Ferrari, Charles Leclerc didiskualifikasi dari balap Formula 1 (F1) Grand Prix (GP) Amerika Serikat (AS) 2023. (Foto: REUTERS)

AUSTIN, iNews.id- Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton dan Scuderia Ferrari, Charles Leclerc didiskualifikasi dari balap Formula 1 (F1) Grand Prix (GP) Amerika Serikat (AS) 2023. Keduanya disebut telah melakukan pelanggaran teknis.

Kabar ini dibeberkan langsung dalam keterangan resmi F1. Hamilton dan Leclerc pun terpaksa kehilangan posisi mereka di GP AS 2023 itu.

"BREAKING: Lewis Hamilton dan Charles Leclerc didiskualifikasi dari Grand Prix Amerika Serikat 2023 karena pelanggaran teknis," cuit akun resmi F1 di Twitter, Senin (23/10/2023).

Dalam hal ini, mobil Hamilton dan Leclerc diperiksa setelah balapan. Namun hasil pemeriksaan menunjukkan kejanggalan yang dinilai telah melanggar aturan.

Mereka diketahui telah gagal memenuhi pemeriksaan kepatuhan yang mengatur skid block. Alhasil Hamilton dan Leclerc pun dinyatakan melanggar pasal 3.5.9 e) dari peraturan teknis Formula 1 2023 menurut laporan Crash.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
All Sport
13 hari lalu

Carlos Sainz Sebut Marc Marquez Sebagai Ayrton Senna dari Dunia MotoGP

All Sport
2 bulan lalu

Jadwal Lengkap F1 GP Italia 2025, Saksikan di Vision+

Motor
2 bulan lalu

Motor Michael Schumacher Dilelang Terjual Rp1,4 Miliar

All Sport
3 bulan lalu

Jadwal Lengkap F1 Belgian Grand Prix 2025, Eksklusif di VISION+!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal