Link Live Streaming Indonesia Vs Jepang Semifinal Piala Thomas 2022 di RCTI+ Hari Ini

Dimas Wahyu Indrajaya
Kevin Sanjaya Sukamuljo akan berduet dengan Mohammad Ahsan saat Indonesia melawan Jepang di semifinal Piala Thomas 2022 pada Jumat (13/5/2022) malam WIB. (Foto: Instagram/@badminton.ina)

BANGKOK, iNews.id - Indonesia akan melawan Jepang pada laga semifinal Piala Thomas 2022, Jumat (13/5/2022). Duel ini bisa disaksikan live streaming di RCTI+.

Pertandingan Indonesia vs Jepang akan berlangsung di Impact Arena, Bangkok, mulai pukul 18.00 WIB. Indonesia dan Jepang bakal berusaha meraih kemenangan agar lolos ke final Piala Thomas 2022. Sebelumnya kedua tim sama-sama tampil apik di babak grup dan perempat final.

Anthony Sinisuka Ginting akan melawan jagoan Jepang, Kento Momota pada laga awal semifinal Piala Thomas 2022. (Foto: Instagram/@badminton.ina)

Indonesia menurunkan pemain yang sama seperti saat melawan China. Anthony Sinisuka Ginting akan tampil sebagai tunggal pertama. Dia akan melawan mantan raja bulu tangkis dunia, Kento Momota.

Lalu, Jonatan Christie tampil kedua dan Shesar Hiren Rhustavito ketiga. Masing-masing keduanya bakal melawan Kenta Nishimoto dan Kodai Naraoka.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
All Sport
21 hari lalu

Sabar/Reza dan Alwi Farhan Tembus Final Bulu Tangkis SEA Games 2025

All Sport
21 hari lalu

Setelah Beregu, PBSI Kejar Emas dari Tunggal Putra dan Ganda Putra SEA Games 2025

All Sport
22 hari lalu

Jadwal Wakil Indonesia di Semifinal Bulu Tangkis SEA Games 2025: Merah Putih Mendominasi

All Sport
22 hari lalu

Putri KW Menggila! Usir Wakil Malaysia dan Sabet Tiket Semifinal SEA Games 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal