DAEJEON, iNews.id – Bintang voli putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi kembali tampil membantu Red Sparks. bikin AI Pepper babak belur dalam lanjutan Liga Voli Putri Korea Selatan 2024-2025.
Red Sparks sukses menyikat AI Pepper tiga set tanpa balas dengan skor 27-25, 25-17, dan 25-19. Pertandingan itu berlangsung di Gimnasium Chungmu Daejeon, Daejeon, Korea Selatan pada Jumat (14/3/2025).
Red Force -julukan Red Sparks- tampil luar biasa sejak awal pertandingan set pertama. Sempat dipersulit, tim besutan Ko Hee Jin itu akhirnya memenangkan set pertama dengan skor tipis 27-25.
Pada set kedua dan ketiga, Red Sparks kembali menunjukkan kelasnya sebagai tim papan atas klasemen. Megawati Hangestri dan kolega sukses membungkam tim tamu dengan skor 25-17 dan 25-19.
Kemenangan ini membuat Red Sparks naik ke peringkat kedua klasemen sementara Liga Voli Putri Korea Selatan 2024-2025. Mereka menggeser Hyundai Hillstate yang mempunyai koleksi poin sama (63 poin).