PBSI Targetkan All Indonesian Final Ganda Putra di All England 2023

Quadiliba Al-Farabi
Kabid Binpres PP PBSI, Rionny Mainaky targetkan All Indonesian Final ganda putra di All England 2023. Dia menilai saat ini sektor tersebut sedang on fire. (Foto: PBSI)

JAKARTA, iNews.id - Kabid Binpres PP PBSI, Rionny Mainaky targetkan All Indonesian Final ganda putra di All England 2023. Dia menilai saat ini sektor tersebut sedang on fire.

Ada Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang menjuarai dua ajang beruntun Indonesia Masters 2023 dan Thailand Masters 2023. Selain itu ada Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri selaku juara bertahan.

Jangan lupakan Fajar Alfian/Rian Ardianto sebagai peringkat 1 dunia. Untuk itu, dia berharap bukan hanya juara, tapi tercipta All Indonesian Final di All England 2023 seperti tahun lalu.

All England 2022 juga menyajikan perang saudara antara sesama pasangan Indonesia. Bagas/Fikri keluar sebagai juara setelah mengalahkan seniornya Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

“Kemarin kita 1 gelar ya dari Bagas/Fikri. Di sektor ganda mulai lagi ada Leo/Daniel. Pasti di ganda putra kita harapkan gak hanya gelar tapi kalau bisa All Indonesia final,” ucap Rionny kepada awak media termasuk iNews.id di Pelatnas, Cipayung, Rabu (22/2/2023).

Untuk ganda putri, PBSI berharap banyak dari pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti. Kendala masih berada di Fadia karena minim pengalaman serta baru saja sakit saat tampil di Kejuaraan Beregu Asia 2023 pada tengah bulan ini.

Tapi Rionny yakin masih ada Apriyani yang bisa membimbingnya. Apalagi predikat juara Olimpiade Tokyo 2020 tentu menjadi perhitungan tersendiri.

“Ganda putri saya lihat kemarin mereka sekarang lagi liat video, belajar lagi, tinggal Fadia, bukan dia salah tapi memang gak fit. Tapi bagaimana dia bisa cepat balik lagi kan mereka pernah juara mungkin di situ jadi beban. Bagaimana dia bisa percaya diri balik ke situ lagi bisa stabil bisa kita Targetkan mungkin final karena Apriyani kan pernah juara Olimpiade, kita bukan bicara kosong,” ucapnya.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
27 menit lalu

Jadwal Wakil Indonesia di Perempat Final Hylo Open 2025, Lima Andalan Merah Putih Berburu Tiket Semifinal

Soccer
3 jam lalu

PBSI Patenkan Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri sebagai Pasangan Ganda Putra Tetap

All Sport
20 jam lalu

Hasil Hylo Open 2025: Fajar/Fikri Tembus Perempat Final usai Usir Duo Tuan Rumah

Soccer
1 hari lalu

Jadwal Lengkap 9 Wakil Indonesia di 16 Besar Hylo Open 2025: Merah Putih Masih Full Team

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal