JAKARTA, iNews.id - Pebiliar nasional Nony K. Andilah menyambut gembira kehadiran ajang Hot Nine. Dia menilai event yang digelar POBSI itu bisa membangkitkan semangat atlet untuk meningkatkan prestasi.
Nony bersyukur dan berterima kasih karena POBSI dan iNews yang sudah menggelar turnamen biliar Hot Nine ini.
“Dengan adanya event Hot Nine ini menjadi wadah untuk kami para atlet biliar wanita mengasah, mempertajam dan menambah jam terbang agar kami mampu bersaing di tingkat internasional. Saya yakin dengan adanya event ini, kami pebiliar putri indonesia akan maju dan mampu bersaing di tingkat internasional," kata Nony
Hal senada diungkapkan atlet nasional lainnya, Silviana Lu asal Papua yang akan trurun di pertandingan Hot Nine Minggu (7/2/2021) malam nanti.
“Saya berharap acara ini dapat terus berlanjut, supaya masyarakat di Indonesia dapat mengenal olahraga biliar ini,
dan peminat olahraga ini bertambah lebih banyak lagi,” tutur Silviana Lu yang dalam beberapa waktu belakangan ini terus mengikuti berbagai turnamen di Pulau Jawa.