TOKYO, iNews.id – Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting akhirnya bisa mengalahkan jagoan China, Shi Yuqi. Sebelumnya, Ginting selalu kalah dalam enam pertemuan terakhir di berbagai turnamen.
Sebagaimana diketahui, Ginting berhasil mengalahkan Shi Yuqi pada babak 16 besar Kejuaraan Dunia 2022. Bermain di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang pada Kamis (25/8/2022), Ginting susah payah mengalahkan Shi Yuqi lewat rubber gim dengan skor akhir 21-11, 13-21, dan 21-18.
Perlu diketahui, hasil ini membuat Ginting meraih kemenangan pertama atas Shi Yuqi. Dalam enam pertemuan sebelumnya, pebulu tangkis berusia 25 tahun itu selalu kalah dari Shi Yuqi di berbagai kompetisi.
Pertemuan pertama kedua pebulu tangkis terjadi di level junior, di mana keduanya bermain di Kejuaraan Dunia Bulutangkis Junior 2014. Kala itu, Ginting takluk dari Shi Yuqi dalam dua gim 19-21, 15-21.