Sementara Acosta masih memiliki waktu untuk memecahkan rekor tersebut hingga seri ketujuh MotoGP 2024 di Sachsenring, Jerman. Namun, Acosta merasa ragu untuk mematahkan rekor tersebut.
"Saya rasa tidak. Ini era MotoGP yang berbeda. Motor telah banyak berubah," kata Acosta, dikutip dari Motorsport, Jumat (8/3/2024).
"Ini akan sulit. Harapan semua orang cukup tinggi. Tapi harapan itu sia-sia," lanjut pembalap didikan KTM tersebut.
"Anda dapat berbicara dan memikirkan hal ini tetapi ini adalah era MotoGP yang berbeda, ini adalah momen yang berbeda dalam karier kami. Ini bukan saatnya untuk memikirkan hal ini," sambungnya.
Acosta akan menjalani debut di MotoGP dimulai dari Qatar. Seri pembuka itu akan berlangsung di Sirkuit International Lusail pada 8-10 Maret 2024.