Pelatih Red Sparks Bongkar Situasi Tim usai Vs Pink Spiders: Megawati-Park Hye-min Sudah Tak Kompak

Andika Rachmansyah
Megawati gagal membawa timnya meraih kemenangan saat menghadapi Pink Spider pada laga perdana putaran keempat Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024. (Foto: red__sparks)

DAEJON, iNews.id- Pelatih Red Sparks, Koo Hee-jin membongkar situasi timnya usai kalah lawan Pink Spider di lanjutan Liga Voli Korea Selatan. Dia menyebut Megawati Hangestri dan Park Hye-min sudah tak kompak.

Megawati gagal membawa timnya meraih kemenangan saat menghadapi Pink Spider pada laga perdana putaran keempat Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024. Red Sparks harus menelan kekalahan telak 0-3 (23-25, 22-26, dan 17-25) pada Kamis (28/12) lalu.

Pada laga tersebut, Megawati bisa dibilang tidak dalam performa terbaiknya. Bahkan bisa dibilang menjadi performa terburuk pemain berusia 24 tahun itu. Pemain kelahiran Jember itu hanya mampu mencetak 11 poin, torehan terendahnya di musim ini.

Performa Megawati dan Park Hye-min menjadi sorotan oleh pelatih Koo Hee-jin. Pelatih berusia 43 tahun ini menyebut kedua pemain andalannya itu sudah tak kompak.

“Kemampuan pengambilan keputusan menyerang dari Park Hye-min dan Mega telah menurun drastis,” kata Ko Hee-jin, dilansir dari Naver, Sabtu (30/12/2023).

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
All Sport
12 hari lalu

Megawati Jelaskan Alasan Putus Kontrak dengan Klub Turki Manisa BBSK

All Sport
13 hari lalu

Alasan Mengejutkan Megawati Hangestri Hengkang dari Manisa BBSK

All Sport
13 hari lalu

Megawati Hangestri Resmi Tinggalkan Klub Turki Manisa BBSK, Fokus SEA Games 2025!

All Sport
1 bulan lalu

PBVSI Panggil 37 Pemain ke Pelatnas SEA Games 2025, Rivan dan Megawati Masuk Daftar

All Sport
1 bulan lalu

Drama Transfer Megawati! Masih Milik Bank Jatim, Belum Resmi Perkuat Klub Turki

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal