Presale Pertama Penjualan Tiket Final DBL Seri Jakarta di Indonesia Arena Nyaris Sold Out!

Fitradian Dimas Kurniawan
Final Honda DBL with Kopi Good Day 2023 DKI Jakarta Series (Foto: DBL Indonesia)

Setelah penjualan periode pertama ini, lanjut Donny, DBL Indonesia akan kembali melakukan penjualan. Periode kedua rencananya akan dimulai pada tanggal 9 November mendatang. 

“Kami tak menyangka animo pecinta basket di Ibu Kota begitu luar biasa untuk hadir di Indonesia Arena pada 17 November nanti. Padahal, hingga saat ini kita belum bisa memastikan siapa saja tim basket sekolah yang akan tampil pada final nanti,” ujarnya.

Tingginya animo pembelian tiket ini datang dari berbagai kalangan. Tidak terbatas bukan hanya datang dari kalangan warga sekolah (suporter, keluarga, dan alumni), yang tim basketnya sedang bersaing memburu tiket masuk final. 

Pecinta basket se-Indonesia antusias menyaksikan langsung gelaran basket akbar pertama yang akan memanfaatkan stadion indoor terbesar dan termegah se-Tanah Air, pasca digunakan untuk menggelar FIBA World Cup 2023. 

Saat ini, slot finalis yang berhak tampil pada Final Honda DBL with Kopi Good Day 2023 DKI Jakarta Series di Indonesia Arena sedang diperebutkan. Oleh delapan tim putra dan delapan tim putri berstatus champion dan runner-up. 

Mewakili empat region pelaksanaan Seri DKI Jakarta musim ini. Persaingan ketat memburu tiket tampil di Indonesia Arena itu sedang berlangsung di GOR Soemantri Brodjonegoro, mulai tanggal 2 hingga 8 November mendatang. 

Bagi yang sudah mengamankan tiket secara online dari penjualan periode pertama ini, lanjut Donny, dapat menukarkan dalam bentuk tiket fisik di Indonesia Arena. Mulai tanggal 16 November (pukul 12.00 WIB) sampai dengan tanggal 17 November (pukul 18.00 WIB). 

”Bukti pembelian secara online di aplikasi (Lazada) tidak perlu dicetak. Cukup ditunjukkan kepada tim ticketing kami untuk ditukar dengan tiket fisik,” tutur Donny.

“Harap membawa bukti identitas diri yang sesuai dengan data pembeli di aplikasi. Tiket fisik itu nanti yang bisa digunakan untuk masuk dan menonton rangkaian Final Honda DBL with Kopi Good Day 2023 DKI Jakarta Series di Indonesia Arena,” ucapnya.

Editor : Fitradian Dhimas Kurniawan
Artikel Terkait
All Sport
5 bulan lalu

Komentar Mengejutkan David Singleton usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Basket Indonesia

Bisnis
8 bulan lalu

Bank Mandiri dan Perbasi Resmi Bersinergi, Percepat Lahirnya Atlet Basket Indonesia

Buletin
8 bulan lalu

Pebasket SMP yang Pukul Kepala Lawan di Bogor Dapat Sanksi Berat

All Sport
11 bulan lalu

17 Tahun Honda DBL Konsisten Temani Pelajar Meraih Mimpi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal