Profil Lianne Tan, si Cantik Korban Gregoria Mariska yang Berdarah Indonesia

Firda Rahmawan
Nama Lianne Tan jadi sorotan netizen usai dikalahkan ganda putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung di Olimpiade Tokyo 2020. Ini profilnya. (Foto: Reuters)

Selanjutnya, karir profesional sebagai pebulu tangkis berlanjut ke tahap internasional, tepatnya pada Olimpiade 2012. Tan bersaudara mewakili Belgia untuk mengikuti turnamen tersebut. Lianne di tunggal putri sedangkan Yuhan di tungga putra.

Namun, sayangnya mereka berdua tidak berhasil meraih medali apapun pada Olimpiade tersebut. Keduanya sama-sama terhenti di fase grup.

Nama Lianne Tan jadi sorotan netizen usai dikalahkan ganda putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung di Olimpiade Tokyo 2020. Ini profilnya. (Foto: Reuters)

Kini. Lianne tampil lagi pada Olimpiade Tokyo 2020, mewakili Belgia di nomor tunggal putri. Serunya, dia berada satu grup dengan pebulu tangkis andalan Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung. Akan tetapi, keberuntungan belum berpihak kepada atlet asal Belgia tersebut.

Dia mengalami kekalahan di laga penentuan melawan Gregoria, dua set langsung. Lianne Tan lagi-lagi tersingkir pada babak penyisihan, seperti halnya pada 2012 dan 2016. 

Sejauh ini, prestasi terbaik Lianne Tan adalah sembilan kali juara turnamen BWF International Challenge. Patut dinanti seperti apa kelanjutan karier perempuan 30 tahun itu di dunia bulu tangkis. 

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
9 hari lalu

PBSI Tarik Gregoria Mariska dari Australia Open 2025, Ini Penyebab Utamanya

All Sport
10 hari lalu

Komentar Emosional Gregoria Mariska usai Runner Up Kumamoto Masters 2025

All Sport
11 hari lalu

Nyaris Comeback, Gregoria Mariska Gagal Juara Kumamoto Masters 2025

All Sport
11 hari lalu

Jadwal Final Kumamoto Masters 2025 Hari Ini: Gregoria Vs Ratchanok!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal