JEREZ, iNews.id - Akhirnya rider MotoGP Repsol Honda Marc Marquez harus absen pada Grand Prix (GP Andalusia di Sirkuit Jerez, Minggu (26/7/2020). Pihak tim tidak mau pembalapnya mengambil risiko yang besar.
Marquez memang baru menjalani operasi untuk mengatasi cedera lengannya. Dia sebenarnya mendapat rekomendasi untuk absen di GP Andalusia, dan kembali tampil di GP Republik Ceko, 9 Agustus mendatang.
Namun, Marquez tetap ngotot untuk balapan di GP Andalusia. Manajer Repsol Honda Alberto Puig memberikan syarat jika dia berhak mencabut hak Marquez, dan tak boleh ikut sesi latihan bebas pada Jumat (24/7/2020).
Pada sesi latihan bebas Sabtu (25/7/2020), kecepatan Marquez rupanya tak terlalu menjanjikan. Setelah menganalisa beberapa hal, akhirnya Puig memilih untuk tak mengizinkan Marquez balapan.
“Kami tidak akan mengambil risiko yang lebih jauh. Oleh sebab itu, Marc tidak akan ikut balapan,” kata Puig di akun Twitter resmi MotoGP, Sabtu (25/7/2020).