KUALA LUMPUR, iNews.id- Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti langsung bertemu lawan berat di 16 besar Malaysia Open 2022. Apriyani/Fadia akan melawan juara Indonesia Open 2022 Nami Matsuyama/Chiharu Shida.
Apriyani/Fadia sukses mengalahkan pasangan Jerman, Stine Kuespert/Emma Moszczynski di babak 32 besar Malaysia Open 2022 dua set langsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia pada Selasa (28/6/2022). Ganda putri Indonesia itu menang dua gim langsung 22-20, dan 21-9.
Apriyani/Fadia sudah ditunggu Matsuyama/Shida. Duo Jepang itu menang mudah saat melawan wakil India Ashwini Ponnappa/Reddi Sikki 21-15 dan 21-11.
Apriyani mengatakan melawan Matsuyama/Shida membutuhkan persiapan dan tenaga ekstra. Dia mengaku akan banyak makan dan istirahat yang cukup agar stamina prima di hari pertandingan.
"Persiapan melawan Matsuyama/Shida yang pasti harus makan banyak dan tidur enak," papar Apriyani, dilansir dari rilis resmi PBSI yang diterima MNC Portal Indonesia, Selasa (28/6/2022).