Di samping Kai, terdapat pula jersey merah kebanggaan The Red Devils dengan nomor punggung 10 yang identik dengan Rooney.
“Sungguh hari yang membanggakan. Kai menandatangani kontrak bersama MU. Terus bekerja keras, anakku,” cuit Rooney di Twitter, Jumat (18/12/2020).
Ini bukan pertama kalinya dinasti ayah dan anak bergabung di MU. Sebelumnya ada Phil Neville juga menyekolahkan anaknya, Harvey Neville, ke dalam akademi The Red Devils.