Sejarah! Veddriq Leonardo Atlet Panjat Tebing Indonesia Pertama Raih Emas Olimpiade

Bagas Abdiel Kharis Theo
Atlet panjat tebing Indonesia Veddriq Leonardo raih emas Olimpiade Paris 2024. (Foto: Instagram/timindonesiaofficial)

PARIS, iNews.id - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo meraih emas Olimpiade Paris 2024. Dia berhasil mengukir sejarah.

Untuk pertama kalinya, cabang olahraga (cabor) panjat tebing berhasil mempersembahkan medali emas untuk Indonesia di Olimpiade. Jika selama ini, medali emas di Olimpiade selalu datang dari cabor bulu tangkis, kali ini cabor panjat tebing mampu unjuk gigi.

Selain itu, Veddriq tampil menjadi atlet panjat tebing Indonesia pertama yang berhasil meraih medali emas di Olimpiade. Bahkan untuk saat ini, dia menjadi satu-satunya atlet panjat tebing Indonesia yang berhasil menyumbangkan medali untuk Merah Putih di ajang empat tahun itu.

Veddriq sukses meraih medali emas usai tampil gemilang di final nomor speed putra di Olimpiade Paris. Berlangsung di Le Bourget Climbing Venue, Paris, Prancis, Kamis (8/8/2024) sore WIB, atlet berusia 27 tahun itu berhasil mengalahkan Wu Peng asal China di partai puncak.

Pemain kelahiran Pontianak, Kalimantan Barat itu, Veddriq menang dengan catatan waktu 4,75 detik. Sedangkan Wu meraih waktu 4,77 detik yang berselisih 0,02 detik. Angka tersebut memastikan Indonesia meraih medali emas.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
5 bulan lalu

Jonatan Christie Buka-bukaan Alasan Tinggalkan Pelatnas demi Keluarga: Saya Egois demi Olimpiade!

All Sport
5 bulan lalu

Jonatan Christie Nyaris Pensiun usai Olimpiade Paris 2024, Kini Resmi Tinggalkan Pelatnas PBSI

Soccer
11 bulan lalu

Eks Pelatih Timnas Korsel Masih Trauma usai Gagal ke Olimpiade karena Dihajar Indonesia

All Sport
12 bulan lalu

Ayah Peraih Emas Olimpiade Paris Rizky Juniansyah Meninggal Kecelakaan, Ini Kronologinya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal