Sempat Keracunan Makanan, Sean Gelael Raih Posisi Ke-4 Kualifikasi

Abdul Haris
Pembalap Indonesia Sean Gelael menjadi wakil tunggal Tim JOTA Racing dalam babak penentuan posisi start Asian Le Mans Series, Jumat (12/2/2021) siang.

DUBAI, iNews.id – Pembalap Indonesia Sean Gelael menjadi wakil tunggal Tim JOTA Racing dalam babak penentuan posisi start, Jumat (12/2/2021) siang. Sesi berdurasi 15 menit itu berjalan hanya untuk kelas LMP2 di ajang Asian Le Mans Series.

Dengan begitu, Tim JOTA Racing telah mengakhiri sesi kualifikasi untuk dua race yang digelar di Dubai Autodrome, Uni Emirat Arab pada Sabtu (13/2/2021) dan Minggu (14/2/2021).

Pada usaha pertama, Sean sempat lama berada di posisi kedua. Namun kondisi yang tidak seratus persen fit karena sempat keracunan makanan membuat dia tidak bisa memperbaiki waktu.

Pembalap tim Jagonya Ayam KFC Indonesia ini menorehkan lap time 1:44.386 sebagai usaha tercepatnya. Hasil itu membawanya, dan juga pembalap tim JOTA lain, Stoffel Vandoorne, start dari posisi keempat.

Pole position diraih pembalap Argentina, Franco Colapinto, yang membela tim juara bertahan asal Rusia, G-Drive.

Lamanya durasi balapan Sabtu besok, 4 jam, membuat posisi start tidak terlalu berpengaruh. Konsistensi dan menghindari kesalahan jadi kunci utama.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
15 hari lalu

Sean Gelael Incar Perpisahan Manis dengan United Autosports di FIA WEC 2025 Bahrain

Seleb
21 hari lalu

Selamat! Sean Gelael Resmi Lamar sang Kekasih Hana Malasan

All Sport
9 bulan lalu

Bangga! Pembalap Indonesia Sean Gelael Ukir Sejarah di FIA WEC 2025

All Sport
1 tahun lalu

Mantap! Pembalap Indonesia Sean Gelael Unggul Jauh dari Valentino Rossi di WEC 2024

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal