Sempat Terkena Autoimun, Remaja 14 Tahun Ini Raih 2 Medali Kejuaraan Gulat Dunia

Abdul Haris
Bumi Magani Abraar Himara meraih dua medali dalam Kejuaraan Gulat Dunia di Bali, pekan lalu. (Foto: IST)

BALI, iNews.id – Kisah inspiratif ditunjukkan remaja 14 tahun bernama Bumi Magani Abraar Himara. Sempat terkena autoimun, dia berhasil bangkit dan menorehkan prestasi dalam World Class Grappling Championship atau Kejuaraan Gulat Kelas Dunia 2023 di Bali, pekan lalu. 

Di ajang yang diorganisasi oleh Abu Dhabi Combat Club itu, atlet yang berada di bawah naungan Club ASTA Bogor itu meraih dua medali dari dua kelas. Dia meraih medali perak di kelas beginner & intermediate 50 kg dan perunggu di kelas beginner & intermediate 55 kg.

Bumi adalah siswa kelas 9 SMP Bosowa Bina Insani yang belum lama berlatih di olahraga combat atau pertarungan. Namun, dia sudah memiliki prestasi cukup banyak di berbagai event daerah maupun nasional.

Di antara prestasinya, dia pernah meraih medali emas di Indonesia Open Jiu-Jitsu Championship 2023, perunggu di Jabar Open Championship 2023, menjadi best fighter di Ksatria Fight Muaythai Profesional Indonesia pada Desember 2022, dan banyak lagi.

Sentuhan pelatih-pelatih mumpuni menjadikan Bumi atlet muda potensial. Salah satu yang melatihnya adalah Suwardi dan Mario, keduanya pernah menjadi juara One Pride.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
11 hari lalu

Indonesia Tambah Empat Medali Perunggu dari Cabor MMA di Asian Youth Games 2025

All Sport
2 bulan lalu

Conor McGregor Mundur dari Pencalonan Presiden Irlandia, Fokus Comeback UFC

Seleb
3 bulan lalu

Kalah dari El Rumi, Jefri Nichol: Gua Gak Ngerti Boxing! 

Seleb
3 bulan lalu

Penyebab Kematian Hulk Hogan Terungkap, akibat Henti Jantung

All Sport
3 bulan lalu

Profil Hulk Hogan, Ikon WWE yang Meninggal Dunia karena Henti Jantung

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal