Sengit, Putri KW Kalah Rubber Game dari Akane Yamaguchi di Semifinal BWF World Championships 2025

Andika Rachmansyah
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, tersingkir di semifinal BWF World Championships 2025 usai kalah dari Akane Yamaguchi, Sabtu (30/8/2025). (Foto: PBSI))

PARIS, iNews.id – Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, harus mengakhiri langkahnya di BWF World Championships 2025. Perjuangan kerasnya terhenti di babak semifinal setelah kalah dari wakil Jepang, Akane Yamaguchi, dalam duel tiga gim.

Bertanding di Adidas Arena, Paris, Sabtu (30/8/2025) sore WIB, Putri KW sebenarnya tampil penuh determinasi. Namun, dia harus mengakui keunggulan Akane yang saat ini menempati peringkat lima dunia dengan skor 17-21, 21-14, dan 6-21.

Sejak awal gim pertama, Putri KW sudah mendapat tekanan. Dia sempat tertinggal 4-7 dan Akane dengan cerdik menjaga ritme permainan. Interval gim pertama berakhir dengan keunggulan 11-6 untuk Akane yang tampil lebih konsisten dalam mengatur tempo.

Meski sempat bangkit hingga menyamakan skor 14-14, Putri KW tidak mampu mempertahankan momentum. Akane kembali mencuri poin-poin penting dan menutup gim pertama dengan kemenangan 21-17.

Memasuki gim kedua, Putri KW tidak menyerah begitu saja. Dengan agresivitas tinggi, dia berhasil unggul 7-4 dan menjaga jarak hingga interval dengan skor 11-9. Permainan reli panjang membuat tensi laga semakin sengit, namun kali ini Putri KW tampil lebih solid.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
9 jam lalu

Komentar Berkelas Putri KW usai Gagal Juara Hylo Open 2025

All Sport
1 hari lalu

Putri KW Gagal Juara Hylo Open 2025 usai Kalah di Final

All Sport
2 hari lalu

Jadwal Final Hylo Open 2025: Wakil Indonesia Bisa Panen Tiga Gelar

All Sport
3 hari lalu

Jadwal Wakil Indonesia di Perempat Final Hylo Open 2025, Lima Andalan Merah Putih Berburu Tiket Semifinal

All Sport
5 hari lalu

Putri KW Akui Sempat Tegang Sebelum Singkirkan Wakil Denmark di Hylo Open 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal