Spanyol Vs Jerman di Euro 2024: Sihir Lamine Yamal Bikin Manuel Neuer Ketar-ketir

Andhika Khoirul Huda
Kiper Timnas Jerman, Manuel Neuer mengaku ketar-ketir melawan wonderkid Spanyol Lamine Yamal di perempat final Euro 2024. (Foto: REUTERS)

STUTTGART, iNews.id- Kiper Timnas Jerman, Manuel Neuer mengaku ketar-ketir melawan wonderkid Spanyol Lamine Yamal di perempat final Euro 2024. Menurutnya, bintang muda Barcelona itu sangat luar biasa.

Der Panzer -julukan Jerman- bakal melakoni partai sulit di perempat final Piala Eropa 2024. Lawan mereka adalah tim yang selalu menang dalam empat pertandingan yang telah mereka jalani di fase grup hingga babak 16 besar, yakni Spanyol.

Salah satu yang menjadi kunci permainan apik tim asuhan Luis De La Fuente itu adalah Lamine Yamal. Pemain berusia 16 tahun itu selalu menebar ancaman di lini kanan pertahanan lawan dengan pergerakannya yang sangat lincah.

Sejauh ini, Yamal sudah menorehkan dua assist dari empat pertandingan. Dia menjadi salah satu bintang muda yang menjadi sorotan di Euro 2024.

Hal itu membuat Neuer sedikit ketakutan. Dia menyebut Lamine Yamal sangat istimewa.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Nasional
12 jam lalu

Wapres Gibran Bertemu Wakil Kanselir Jerman di Sela KTT G20, Bahas Penguatan Kerja Sama

Nasional
21 hari lalu

Pilot Ungkap Perjalanan Panjang Pesawat Airbus A400M ke RI: Sevilla-Dubai-Medan-Jakarta

Internasional
1 bulan lalu

Wow, Segini Harga Lukisan Pablo Picasso yang Dicuri saat Akan Dipamerkan di Spanyol

Internasional
1 bulan lalu

Lukisan Karya Pablo Picasso Hilang saat Akan Dipamerkan di Andalusia Spanyol

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal