Start Panas IBL 2026, Pelita Jaya Tekuk Dewa United 98-82

Andri Bagus Syaeful
Dewa United ditekuk Pelita Jaya dengan skor 82-98 pada pekan pertama Liga Bola Basket Indonesia (IBL). (Foto: IG/pelitajayabasketball)

TANGERANG, iNews.id Dewa United ditekuk Pelita Jaya dengan skor 82-98 pada pekan pertama Liga Bola Basket Indonesia (IBL). Pertandingan berlangsung di Dewa United Arena, Tangerang, Sabtu (10/1/2025), dan langsung menyita perhatian publik basket nasional.

Sejak kuarter pertama, Dewa United berada dalam tekanan berat. Pelita Jaya tampil agresif dan mendikte tempo permainan, memaksa tuan rumah bekerja ekstra keras di area pertahanan.

Dominasi Pelita Jaya terlihat jelas pada awal laga. Serangan cepat dan efektif membuat mereka unggul jauh 29-15 di kuarter pertama, memberi sinyal kuat soal ambisi besar musim ini.

Memasuki kuarter kedua, Dewa United mencoba mengubah pendekatan permainan. Mereka bermain lebih agresif dan berani melakukan penetrasi untuk memangkas jarak poin.

Upaya tersebut menghasilkan respons positif. Dewa United mampu memenangkan kuarter kedua dengan skor 24-21, menjaga asa tetap hidup di hadapan pendukung sendiri.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
41 menit lalu

Hasil Super League 2026: Kartu Merah Jadi Petaka, Madura United Dibantai PSIM

All Sport
2 hari lalu

Pelita Jaya Rombak Skuad Besar-besaran, Target Juara IBL 2026 Jadi Sorotan!

Soccer
4 hari lalu

IBL 2026 Siap Pecahkan Rekor! Format Baru Bikin Fans Semakin Terhibur

Soccer
5 hari lalu

Hasil Super League: Rafael Struick Kartu Merah, Dewa United Dibungkam Bhayangkara FC

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal