Terlalu Tangguh, Phoenix Suns Jadi Tim Pertama yang Lolos Final Wilayah NBA

Rivan Nasri Rachman
Phoenix Suns memastikan diri melaju ke final playoff wilayah barat NBA 2020-2021. Phoenix Suns unggul 4-0 atas Denver Nuggets di semifinal playoff NBA. (foto: Reuters)

Tentunya dalam keberhasilan mengalahkan Nuggets itu, Suns harus berterima kepada kedua pemainnya, yakni Devin Booker dan Chris Paul. Sebab kedua pebasket itu total menyumbangkan 71 poin untuk Suns pada laga tersebut.

Terlebih Booker pun melakukan 11 rebound dan empat assist, serta Paul sanggup tiga kali rebound dan memberikan assit tujuh kal. Jadi, berkat penampilan Booker dan Paul itulah Suns bisa menang atas Nuggets.

Sementara Nuggets sebenarnya tak bermain buruk-buruk amat. Sebab ketiga pemain mereka, yakni Nikola Jokic, Will Barton, dan Michael Porter Jr, sanggup mencetak lebih dari 20 poin. Sayangnya, Suns tetap berhasil mencetak poin lebih banyak ketimbang Nuggets.

Selanjutnya Suns akan menghadapi pemenang di antara Utah Jazz vs Los Angeles (LA) Clippers untuk pertandingan final playoff wilayah Barat NBA 2020-2021. Sejauh ini Jazz sedang memimpin Clippers dengan skor 2-1. Jazz vs Clippers baru akan memainkan gim ketiga mereka pada Selasa 15 Juni 2021 pukul 09.00 WIB.

Sebelum laga Nuggets vs Suns, ada juga partai Brooklyn Nets kontra Milwaukee Bucks. Pada gim keempat itu, Bucks sukses menghajar Nets dengan skor 107-96. Jadi, untuk saat ini skor keseluruhan antara Nets vs Bucks sama kuat 2-2.

Berikut Hasil Semifinal Playoff NBA 2020-2021 Hari Ini:

Milwaukee Bucks 107-96 Brooklyn Nets
Denver Nuggets 118-125 Phoenix Suns

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
All Sport
6 bulan lalu

Profil Denver Nuggets: Kisah Sukses dari Draft Rendah hingga Puncak NBA

All Sport
1 tahun lalu

Hasil Final NBA 2024: Jrue Holiday Menggila, Celtics Unggul 2-0 Atas Mavericks

All Sport
1 tahun lalu

Hasil Final Wilayah Timur NBA: Menang Lagi! Boston Celtics Unggul 2-0 Atas Indiana Pacers

All Sport
1 tahun lalu

Hasil Semifinal Wilayah NBA: Timberwolves dan Pacers ke Final

All Sport
1 tahun lalu

Hasil Semifinal Wilayah NBA: Mavericks ke Final usai Kalahkan Thunder di Game 6

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal