Meski menganggap pola permainan mereka tidak jauh berbeda dengan ganda putra Indonesia, Wei Chong/Wun Tee menilai konsistensi wakil Merah Putih masih berada di level yang lebih tinggi.
“Kami sudah beberapa kali kalah dari pasangan Indonesia,” kata Wei Chong, dikutip dari New Straits Times, Kamis (1/1/2026).
“Gaya bermain mereka cukup mirip dengan kami, tetapi mereka lebih konsisten. Di situlah kami masih tertinggal,” ungkapnya.
Kendati demikian, peluang Wei Chong/Wun Tee untuk melaju jauh tetap terbuka. Hasil undian membuat mereka berada di jalur yang berbeda dengan wakil Indonesia pada babak awal Malaysia Open 2026.
Pada laga perdana, pasangan tuan rumah itu justru akan langsung diuji oleh mantan ganda putra nomor satu dunia asal Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. Meski menghadapi lawan berat, Wei Chong/Wun Tee tetap percaya diri bisa meraih hasil positif.
“Hal terpenting adalah persiapan. Jika performa kami bagus, hasil pasti akan mengikuti,” tutup Wei Chong.