“Saya pikir nasib saya di Monako sudah cukup buruk. Saya kemudian mengalami masalah rem di tikungan Rascasse saat menggunakan salah satu mobil F1 paling ikonis milik Ferrari,” kata Leclerc di akun Instagram miliknya.
Rekam jejak Leclerc di GP Monako sendiri memang kurang bagus. Sejak debutnya di F1 pada 2018, dia selalu sial dan tidak pernah satu kali pun menembus garis finis.
Padahal, GP Monako 2022 akan berlangsung pada akhir bulan ini, yakni tanggal 29 Mei mendatang. Sementara pada akhir pekan ini, Leclerc dan pembalap lainnya akan menuju Sirkuit Barcelona untuk GP Spanyol