Striker PSS Sleman ini beberapa kali menjadi pilihan utama STY di Timnas senior saat Rafael Struick absen. Namun, di Piala Asia U-23 2024, Hokky baru sekali dimainkan sebagai pengganti saat Indonesia menang 4-1 kontra Yordania di fase grup. Saat itu, dia hanya main 19 menit.
Di level klub, dia sudah mencetak 4 gol dan 2 assist dari 27 penampilannya di Liga 1 2023-2024. Di Timnas, dia baru mengemas 1 gol dari 4 caps bersama U-23, dan 2 gol dari 7 laga bersama senior.
Posisi asli pemain Persik Kediri ini memang bukan targetman. Dia berposisi sebagai winger. Namun, kecepatan dan power Kelly Sroyer bisa dimaksimalkan untuk membuat pertahanan lawan tak nyaman.
Di level klub, pemain kelahiran Biak itu sudah mencetak 3 gol dan 3 assist dari 23 penampilannya di Liga 1 2023-2024. Di Timnas U-23, dia baru mengemas 1 gol dari 14 penampilannya.