Alexandre Polking Perpanjang Kontrak di Timnas Thailand, Batal Latih Indonesia

Andika Rachmansyah
Alexandre Polking memperpanjang kontrak di Timnas Thailand. Kabar ini sekaligus menepis rumor dirinya bakal melatih Indonesia. (Foto: Instagram/@changsuek)

BANGKOK, iNews.idAlexandre Polking memperpanjang kontrak di Timnas Thailand. Kabar ini sekaligus menepis rumor dirinya bakal melatih Indonesia. 

Sempat beredar kabar Polking bakal menggantikan Shin Tae-yong sebagai juru formasi Timnas Indonesia. Namun nyatanya Polking yang kontraknya habis pada Desember 2023, memperpanjangan kontrak yang diberikan Federasi Sepak Bola Thailand (FAT).

Kesepakatan itu terjadi setelah Polking bertemu dengan Presiden FAT, Somyot Poompanmoung. Pelatih berusia 47 tahun itu akan tetap melatih Timnas Thailand hingga gelaran Piala Asia 2023 berakhir.

Adapun gelaran tersebut bakal berlangsung di Qatar pada 12 Januari sampai 10 Februari 2024 mendatang. Itu artinya, kontrak Polking hanya diperpanjang kurang lebih selama tiga bulan lamanya.

Usai memperpanjang masa baktinya, Polking pun angkat suara. Pelatih berkebangsaan Brasil-Jerman itu menegaskan bakal kerja keras demi membawa Timnas Thailand meraih hasil positif di Piala Asia 2023.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
5 jam lalu

Erick Thohir Temui Ultras Garuda Indonesia, Tegaskan PSSI Terbuka terhadap Kritik Suporter

Soccer
7 jam lalu

Jay Idzes Ungkap Kesamaan Sepak Bola Italia dan Indonesia, Suporter Jadi Sorotan

Soccer
1 hari lalu

Dirtek Alexander Zwiers Bocorkan Kriteria Pelatih Baru Timnas Indonesia

Soccer
1 hari lalu

Erick Thohir Beberkan Kriteria Pelatih Baru Timnas Indonesia: Harus Lebih Baik dari STY dan Kluivert!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal