Allegri Murka AC Milan Gagal Menang Lawan Genoa, Soroti Dua Hal Ini

Abdul Haris
Pelatih AC Milan, Massimiliano Allegri. (Foto: Football Italia)


Allegri Soroti Ketergesaan dan Mental Tim

Massimiliano Allegri menilai AC Milan gagal mengelola momen-momen krusial pertandingan. Dia menegaskan timnya terlalu terburu-buru dan kurang matang secara mental.

“Dalam sepak bola, kamu mendapatkan hasil sesuai yang diberikan pertandingan. Kita harus melihat sisi positif meski babak pertama sulit. Mereka berlari, melakukan man-marking ke Modric, dan kami punya dua atau tiga peluang bagus untuk mencetak gol. Lalu kami kebobolan,” ujar Allegri kepada DAZN.

Allegri menyebut permainan Milan jauh lebih baik pada babak kedua. Namun dia menilai ketergesaan justru membuat timnya hampir kalah.

“Di babak kedua ceritanya berbeda, kami menaikkan intensitas dan mereka bertahan lebih dalam. Dalam satu musim ada pertandingan seperti ini, ketika menit ke-91 masih ada waktu untuk menang, tetapi kamu harus mengelolanya dengan dewasa,” kata dia.

Menurut Allegri, AC Milan seharusnya lebih sabar membawa bola mendekati kotak penalti tanpa membuka ruang serangan balik.

“Kamu harus menciptakan situasi berbahaya tanpa membuka diri dari serangan balik yang hampir membuat kami kalah. Ini pelajaran soal kedewasaan. Untuk finis di empat besar, poin sangat penting,” tegas Allegri.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
11 jam lalu

Pelatih Sassuolo Sentil Jay Idzes Cs usai Kalah dari AS Roma

Soccer
14 jam lalu

Hasil Liga Italia: Jay Idzes Starter, Sassuolo Dibungkam AS Roma 

Soccer
2 hari lalu

Media Italia Puji Emil Audero Meski Cremonese Gagal Menang atas Cagliari

Soccer
3 hari lalu

Allegri Butuh Tembok Baru, AC Milan Pantau Joe Gomez hingga Murillo

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal