MUNICH, iNews.id – Antonio Conte kabarnya tertarik melatih Bayern Munchen. Dia siap menggantikan peran Thomas Tuchel di kursi kepelatihan.
Bayern Munchen sedang dalam performa yang memprihatinkan akhir-akhir ini. Mereka kalah dalam tiga laga beruntun di semua kompetisi termasuk saat dibungkam VfL Bochum 2-3 di Liga Jerman 2023/2024 akhir pekan lalu.
Alhasil, kini Joshua Kimmich dan kolega tertinggal delapan poin dari sang pemuncak klasemen, Bayern Leverkusen. Bahkan, mereka terancam gugur di babak 16 besar Liga Champions 2023/2024 setelah tumbang 0-1 dari Lazio pada leg pertama pekan lalu.
Sebelumnya, Bayern Munchen juga sudah gugur di babak kedua Piala Liga Jerman 2023/2024 usai dibekuk tim kasta bawah, Saarbrucken. Kondisi itu benar-benar membuat mereka terancam mengakhiri musim ini tanpa gelar.
Oleh karena itu, posisi Tuchel berada dalam bahaya dan terancam dipecat. Sejumlah nama pelatih papan atas pun disebut masuk dalam radar Bayern Munchen sebagai penggantinya, seperti Antonio Conte, Xabi Alonso, Hansi Flick dan Ole Gunnar Solskjaer.