Asnawi Mangkualam Absen, Ansan Greeners Gagal Kalahkan Bucheon

Ilham Sigit Pratama
Asnawi Mangkualam absen saat timnya Ansan Greeners hanya bermain imbang 3-3 melawan Bucheon dalam laga K-League 2, Minggu (11/9/2022). (Foto: Ist)

Babak Kedua

Bucheon masih terus mendominasi permainan di babak kedua. Peluang demi peluang diciptakan, sementara Ansan terus kesulitan untuk keluar dari tekanan.

Usaha keras para pemain Bucheon pun membuahkan hasil di menit 78. Bucheon berhasil memecah kebuntuan melalui sontekan Cho Hyun-taek.

Memasuki menit 83, Bucheon berhasil menggandakan keunggulan. Kali ini melalui penyelesaian dingin An Jae-jun.

Tertinggal dua gol membuat Ansan berusaha keluar menyerang. Memasuki menit 85, tim  berjuluk Green Wolves itu memperkecil kedudukan melalui aksi Thiago Henrrique.

Drama pun terjadi di penghujung laga. Tiga menit berselang, Ansan berhasil menyamakan kedudukan melalui sontekan Song Jin-kyu yang memanfaatkan bola rebound.

Ansan secara mengejutkan tampil agresif di menit injury time. Ansan mengunci kemenangan dramatis berkat gol kemenangan yang dicetak Thiago Henrique di menit 92.

Bucheon tidak ingin patah arang begitu saja. Dua menit berselang, tim tamu kembali menyamakan kedudukan melalui gol yang dicetak Kim Kang-san, gol penyama kedudukan tersebut sekaligus menjadi penutup laga seru tersebut.

Susunan Pemain

Bucheon 1995 XI (3-4-3): Choe Cheol-won; Kim Kang-san, Nilson, Lee Dong-hee, Cho Hyun-taek, Kim Joon-hyung, Oh Jae-hyeok, Park Chang-jun, Lee Si-heon, Jorman Aguilar, Kim Ho-nam

Pelatih: Lee Young-min

Ansan Greeners XI (3-4-3): Kim Sun-woo; Kwon Young-ho, Kim Young-nam, Kim Min-ho, Lee Jun-hee, Song Jin-kyu, Lee Sang-min, Park Dong-hwi, Choi Geon-joo, Shin Jae-hyuk, Robson Duarte

Pelatih: Lim Jeong-heon

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
3 jam lalu

Terungkap! Emil Audero Nyaris Comeback ke Juventus sebelum Gabung Cremonese!

Soccer
4 jam lalu

Emil Audero On Fire! Siap Bikin Juventus Mati Kutu

Soccer
10 jam lalu

Calvin Verdonk Sebut Satu Rekan Setim yang Punya Skill Mirip Ronaldo Brasil, Siapa?

Soccer
1 hari lalu

Hasil Liga Italia: Jay Idzes Starter, Sassuolo Bungkam Tuan Rumah Cagliari

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal