Setelah itu, kedua tim terus saling jual beli serangan. Tetapi, keduanya tetap kesulitan untuk memaksimalkan peluang yang didapat. Babak pertama berakhir tanpa gol.
Begitu babak kedua dimulai, Villarreal mempercepat tempo permainannya. Mereka terus menebar ancaman ke lini belakang Atletico. Sayang, mereka belum bisa menyelesaikan serangan dengan baik.
Karena tak kunjung ada gol, Pelatih Atletico Diego Simeone menarik keluar tiga pemainnya pada menit ke-70, termasuk Suarez. Dia digantikan Diego Costa.
Setelah itu, Atletico terus mencari celah di pertahanan Villarreal. Tetapi, usaha mereka tak membuahkan hasil dan akhirnya laga berakhir tanpa gol.
Tambahan satu poin cukup membuat Villarreal naik ke puncak klasemen dengan poin 8 dari lima pertandingan. Sementara Atletico hanya naik dua tingkat ke urutan kesepuluh dengan nilai 5 dari tiga pertandingan.
SUSUNAN PEMAIN
ATLETICO MADRID (4-4-2)
Oblak; Trippier, Savic, Felipe, Lodi; Saul, Koke (Carrasco 70), Thomas, Correa (Llorente 70); Joao Felix (Herrera 76), Suarez (Costa 70)
Pelatih: Diego Siemeone
VILLARREAL (4-1-4-1)
Asenjo; Mario, Albiol, Torres, Estupinan; Iborra; Gomez, Dani Parejo, Trigueros (Kubo 85), Moreno; Paco Alcacer (Chukwueze 72)
Pelatih: Unai Emery