Walau belum memberi kontribusi signifikan di laga ini, kembalinya Sandy tentu menjadi kabar positif, baik untuk Yokohama F. Marinos maupun Timnas Indonesia, mengingat pentingnya pengalaman dan kualitasnya di lini belakang.
Ada momen menarik setelah peluit panjang dibunyikan. Dikutip dari akun X @FaktaSepakbola Sandy terlihat bertukar jersey dengan Alexis di lorong stadion.
Alexis terlihat sangat ramah dan meladeni permintaan Sandy dengan sangat baik. Gelandang juara Piala Dunia 2022 bersama Timnas Argentina itu juga bersedia foto bersama.
Harapannya Sandy bisa mendapatkan aura juara Piala Dunia dari Alexis. Dia kini juga tengah berjuang merebut tiket Piala Dunia bersama Timnas Indonesia di ronde keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.