Bali United Dibantai Ceres Negros 4 Gol Tanpa Balas

Reynaldi Hermawan
Kapten Bali United Stefano Lilipaly (tengah) diapit dua pemain Ceres Negros pada matchday ketiga Piala AFC di Rizal Memorial Stadium, Manila, Rabu (11/3/2020) malam. (Foto: Bali United)

MANILA, iNews.idBali United tak beradaya ketika berhadapan dengan Klub Filipina Ceres Negros pada matchday ketiga Grup G Piala AFC, Rabu (11/3/2020) malam. Bermain di Rizal Memorial Stadium, tim berjuluk Serdadu Tridatu itu kalah telak 0-4.

Bali United yang berstatus tim tamu kesulitan mengembangkan permainan. Ditambah lagi juara bertahan Liga 1 itu tampil tanpa striker andalan Ilija Spasojevic yang masih dilanda masalah kebugaran.

Kondisi tersebut dimanfaatkan tuan rumah untuk mendikte permainan. Ceres mendapat peluang perdana kala pertandingan bergulir dua menit lewat tendangan bebas Stephan Schrock. Beruntung peluang tersebut bisa digagalkan kiper Serdadu Tridatu, Nadeo Argawinata.

Menit ke-14, Bali United akhirnya memiliki peluang lewat sepakan Stefano Lilipaly dari luar kotak penalti. Sayangnya usaha pemain Timnas Indonesia itu masih menyamping dari gawang Ceres.

Publik Rizal Memorial Stadium akhirnya bergemuruh pada menit ke-35 setelah Ceres berhasil mencetak gol pembuka. Tembakan Schrock ditepis Nadeo. Namun bola muntah segera disambar Jose Elmer yang leluasa menyarangkan bola.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
3 hari lalu

Hebat! Ilija Spasojevic Maafkan Tendangan Rafael Struick, Tensi Panas Berakhir Damai

Soccer
5 hari lalu

Hasil Bali United vs Arema FC di Super League: Serdadu Tridatu Menang Tipis

Soccer
8 hari lalu

Jens Raven Bertekad Bangkit di 2026, Pil Pahit Timnas Indonesia Jadi Bahan Bakar

Soccer
11 hari lalu

Hasil Bali United vs Dewa United: Drama Tanpa Gol di Gianyar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal