JEDDAH, iNews.id - Real Madrid membantai Real Mallorca 3-0 pada semifinal Piala Super Spanyol di King Abdullah Sports City, Jumat (10/1/2025) dini hari WIB. Los Blancos bakal jumpa musuh bebuyutannya Barcelona di laga final.
Real Madrid sempat kesulitan membongkar pertahanan kokoh Real Mallorca. Buktinya skor kacamata bertahan hingga jeda.
Di babak kedua, Real Madrid akhirnya bisa memecah kebuntuan tepatnya menit ke-63. Jude Bellingham yang mencatatkan namanya di papan skor memanfaatkan kemelut di gawang Real Mallorca.
Los Blancos baru bisa menggandakan keunggulan menit ke-90+2. Bek Mallorca Martin Valjent melakukan gol bunuh diri.