Barito Putera Libas Madura United, Keluar dari Zona Merah

Cikal Bintang
Barito Putera melibas Madura United 4-2 pada pekan ke-19 Liga 1 2024-2025 di Gelora Bangkalan Stadium, Bangkalan, Madura pada Sabtu (18/1/2025) malam WIB. (Foto: Barito Putera)

BANGKALAN, iNews.idBarito Putera melibas Madura United 4-2 pada pekan ke-19 Liga 1 2024-2025 di Gelora Bangkalan Stadium, Bangkalan, Madura pada Sabtu (18/1/2025) malam WIB. Mereka keluar dari zona merah dan kini menempati posisi 15 klasemen dengan 15 poin.

Madura United yang berstatus sebagai tuan rumah mengawali pertandingan dengan serangan masif ke pertahanan Barito Putera. Namun, upaya Laskar Sape Kerrab -julukan Madura United- tak membuahkan hasil.

Barito Putera yang bermain sabar justru mampu mencetak gol lebih dulu di awal babak pertama. Renan Alves (15’) sukses memaksimalkan umpan terukur dari Rizky Pora, Barito Putera unggul 1-0.

Setelah gol itu, Laskar Sape Kerrab langsung kembali menekan pertahanan Barito Putera. Hasilnya manis, Pedro Monteiro (20’) sukses menjebol gawang yang dikawal Satria Tama usai menerima operan Lulinha.

Kedua tim yang bermain terbuka menampilkan jual beli serangan setelah sama-sama mencetak satu gol. Namun demikian, tidak ada gol tambahan tercipta hingga wasit meniup peluit panjang tanda laga babak pertama selesai.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
22 jam lalu

Hasil Super League: Madura United Tumbangkan Persijap, Borneo FC Perkasa di Padang!

Soccer
8 hari lalu

Hasil PSM Makassar vs Madura United di Super League: Juku Eja Selamat dari Kekalahan

Soccer
17 hari lalu

Hasil Madura United vs Persija di Super League: Gol Maxwell Tentukan Kemenangan Macan Kemayoran

Soccer
17 hari lalu

Mauricio Souza Tegas: Persija Datang ke Madura United Hanya untuk Menang!

Soccer
19 hari lalu

Madura United vs Persija Jakarta: Laskar Sape Kerrab Incar Tiga Poin Pertama di Kandang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal