Pada ajang Bundesliga, Lewandowski juga menjadi yang paling beringas dalam memberondong gawang lawan. Dia mengoleksi 22 gol, unggul empat dari striker Borussia Dortmund Paco Alcacer.
Kemudian, di DFB Pokal, striker bertinggi 184 cm itu juga paling tajam dengan mengoleksi enam gol.
Dengan statistik tersebut, para fans menganggap mesin gol 32 tahun itu layak menerima Ballon d’Or sebagai pemain terbaik tahun ini.
Sayang, majalah France Football selaku penyelenggara sudah memutuskan tak akan menggelar pemilihan Ballon d’Or tahun ini. Alasannya, mereka menilai pandemi Covid-19 membuat persyaratan Ballon d'Or tahun ini tidak terpenuhi karena kompetisi sempat terhenti dan beberapa negara gagal melanjutkan liga.
Para fans menganggap keputusan itu tak adil, karena menilai Lewandowski layak mendapatkan penghargaan itu.
Sementara striker Barcelona Lionel Messi dan bomber Juventus Cristiano Ronaldo yang mendominasi anugrah tersebut dalam 12 tahun terakhir dianggap tak pantas mendapatkannya karena performa mereka dan timnya yang buruk musim ini.
Untuk mendesak agar Ballon d’Or diberikan kepada Lewandowski, para fans mengusung sebuah petisi di situs Change.org. Hingga berita ini ditulis, tercatat sudah ada 8.523 orang yang menandatangani petisi tersebut.