Beckham Angkat Bicara soal Wajah-Wajah Baru di Persib

M. Ghani
Gelandang muda andalan, Beckham Putra Nugraha, resmi kembali bergabung dalam sesi latihan Persib Bandung (Foto: M. Ghani)

BANDUNG, iNews.idBeckham Putra Nugraha, resmi kembali bergabung dalam sesi latihan Persib Bandung, Kamis (10/7/2025) di Lapangan Pendamping Stadion GBLA. Pemain yang akrab disapa Etam itu langsung mengomentari rekan setimnya yang baru.

Ada 11 pemain baru bergabung ke skuad Maung Bandung musim ini, terdiri dari 3 pemain lokal dan 8 pemain asing. Ia pun tak ragu menyebut kehadiran rekrutan anyar ini sebagai kekuatan tambahan untuk mempertahankan dominasi Persib di kompetisi Liga 1 yang kini berganti nama menjadi Super League.

“Ya tentunya ini menjadi tambahan amunisi juga, bagus karena kita tim juara, back to back juara, tentunya ini harus kita tingkatkan karena pasti tim lain ingin mengalahkan kita dalam keadaan apapun,” ujar Beckham.
 
Target Juara Hattrick: Adaptasi Kunci Utama

Persib Bandung telah mengukir sejarah dengan meraih dua gelar juara Liga 1 secara beruntun, dan musim ini targetnya lebih tinggi: hattrick juara. Beckham menyadari bahwa untuk meraih hal tersebut, proses adaptasi pemain lama dan baru harus berjalan cepat dan efektif.

“Kita harus cepat beradaptasi dengan kawan baru, meskipun mereka baru tapi mereka punya kualitas dan saya harap bisa bantu tim ini bisa hattrick (juara),” harap pemain berusia 23 tahun itu.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
4 bulan lalu

Ternyata Ini Alasan Sebenarnya Persib Gelar TC di Thailand

Soccer
4 bulan lalu

Persib Bandung Dihantam Badai Cedera usai Piala Presiden 2025

Soccer
4 jam lalu

Persib Bandung Menang Lima Kali Beruntun, Thom Haye: Berikutnya Selangor!

Soccer
14 jam lalu

Bojan Hodak Puji Eliano Reijnders: Perekrutan Terbaik Persib Bandung Musim Ini

Soccer
5 jam lalu

Selangor FC vs Persib Bandung: Jadwal, Link Streaming, dan Cara Nonton di Vision+

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal