Siapa yang akan menjadi juara Liga Champions musim ini memang belum diketahui. Namun, Man City diprediksi bisa merengkuh gelar prestisius di tanah Eropa itu. Fakta menarik, tak hanya pemain Man City yang bakal meraih medali juara, karena Joao Cancelo yang membela Bayern juga bisa merasakan hal serupa.
Kok bisa? Karena Joao Cancelo masih berstatus pemain Man City sampai saat ini. Dia dipinjamkan ke Bayern pada bursa transfer Januari lalu.
Adapun berdasarkan regulasi UEFA, tim juara akan mendapatkan 40 medali. Pembagian medali sendiri akan dilakukan oleh kebijakan masing-masing klub.
Jadi, masih belum tentu juga Cancelo akan mendapat medali juara atau tidak. Meski begitu, tidak dipungkiri eks pemain Juventus itu bisa diberikan medali karena kerja kerasnya di Man City pada fase grup Liga Champions 2022/2023. Total dia tampil enam kali dan mencetak tiga assist.