Belanda Hajar AS 3-1, Memphis Depay Cs Melaju ke Perempat Final Piala Dunia 2022

rio eristiawan
Bek sayap Timnas Belanda, Daley Blind (tengah) merayakan golnya ke gawang AS pada laga 16 besar Piala Dunia 2022 di Stadion Khalifa International, Sabtu (3/12). (Foto: REUTERS)

AR-RAYYAN, iNews.id - Belanda berhasil menang 3-1 atas Amerika Serikat di babak 16 besar Piala Dunia 2022. Laga tersebut berlangsung di Khalifa International Stadium, Sabtu (3/12/2022) malam WIB.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Amerika Serikat menguasai jalanya pertandingan pada menit-menit awal babak pertama. Christian Pulisic hampir membawa The Yanks -julukan Timnas Amerika Serikat- unggul pada menit kedua, jia tendangnya tak diblok oleh Andries Noppert.

Christian Pulisic kembali memberikan ancaman kepada pertahan Belanda, tetapi umpan silangnya pada menit ketujuh masih bisa digagalkan oleh Nathan Ake. Namun Belanda berhasil meraih keunggulan pada menit ke-10 melalui tendangan Memphis Depay usai memanfaatkan umpan Denzel Dumfries.

Sementara pada menit ke-17 Daley Blind hampir menggandakan keunggulan Belanda, tetapi tendangan dari dalam kotak penalti masih melebar dari sasaran. Pada menit ke-21 Memphis Depay gagal memanfaatkan peluang untuk mencetak gol keduanya, setelah tendangannya masih melebar ke sisi kiri gawang Amerika Serikat.

Striker Timnas Belanda, Memphis Depay (kanan) merayakan gol ke gawang Amerika Serikat bersama tandemnya, Cody Gakpo pada laga 16 besar Piala Dunia 2022 di Stadion Khalifa International, Sabtu (3/12). (Foto: REUTERS)

Memasuki menit ke-30 Amerika Serikat terus memberikan tekanan, tetapi rapatnya pertahanan Belanda membuat The Yanks tak bisa mencetak gol penyeimbang. Sementara pada menit ke-42 Andries Noppert menunjukkan penampilan apiknya untuk menggagalkan tendangan keras Timothy Weah dari luar kotak penalti.

Asik menyerang membuat Amerika Serikat melupakan pertahan, Belanda pun berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-45+1. Umpan Denzel Dumfries berhasil diselesaikan dengan baik oleh Daley Blind untuk membawa Belanda unggul 2-0.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
6 hari lalu

Belanda Lolos Piala Dunia 2026, Komentar Eliano Reijnders Jadi Sorotan!

Soccer
6 hari lalu

Daftar 34 Tim Lolos Piala Dunia 2026: Jerman dan Belanda Anggota Terbaru

Soccer
6 hari lalu

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa: Jerman dan Belanda Lolos Putaran Final

Soccer
7 hari lalu

Resmi! Arjen Robben Kembali ke Dunia Olahraga

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal