Sepasang media asal Mali, yakni Prowess Pitch Africa dan References 14 Sport sudah mengabarkan bahwa Barry akan segera merapat ke klub berjuluk Kapal Selam Kuning itu.
Kemudian, terdapat penyerang Mali U-17 lainnya, Mamadou Doumbia yang sudah menjalani trial bersama klub asal Italia, Udinese.
Doumbia sudah menjalani trial sebelum Piala Dunia U-17 2023. Performa apik Doumbia, di mana dia mencetak empat gol di Piala Dunia U-17 2023, kabarnya membuat tim pelatih Udinese kepincut untuk mengontraknya secara permanen.
“Mamadou Doumbia, striker Mali kelahiran 2006, bergabung dengan tim Primavera di Bruseschi. Pengamat bakat Udinese terkesan dengan perpaduan teknik, kekuatan, dan kekuatan fisik anak tersebut,” tulis laporan Tutto Udinese, dikutip Jumat (8/12/2023).
Selanjutnya, dua pemain Mali U-17, yakni Hamidou Makalou dan Sekou Kone juga sudah menjalani trial bersama klub Swiss, Red Bull Salzburg. Trial ini digelar sebagai wadah pencarian bakat RB Salzburg jelang bursa transfer musim dingin awal tahun depan.