Bidadari Thailand Madam Pang Sebut Lawan Indonesia di Final AFF 2020 Banyak Tekanan

rio eristiawan
Madam Pang berharap Timnas Thailand- waspada saat lawan Indonesia di final Piala AFF 2020. Sebab dia menilai Skuad Garuda telah berkembang pesat.(Foto: Instagram/panglamsam)

SINGAPURA, iNews.id- Manajer Tim Nasional (Timnas) Thailand, Nualphan Lamsam berharap pemain The Elephant War -julukan timnas Thailand- waspada saat lawan Indonesia di final Piala AFF 2020. Wanita yang akrab disapa Madam Pang menilai Skuad Garuda telah berkembang pesat.

Selama babak penyisihan Grup A,The Elephant War tidak mendapatkan kendala yang berarti. Thailand menyapu bersih kemenangan di babak penyisihan.

Sementara di pertandingan semifinal, Thailand mengalahkan Vietnam dengan agregat 2-0. Thailand bertemu Indonesia di partai final.

Madam Pang menilai Indonesia sangat berkembang pesat selama Piala AFF 2020. Dia meminta Thailand tak menganggap remeh Indonesia.

"Saat ini, setiap negara di ASEAN telah berkembang dengan pesat. Anda dapat melihat bahwa tim nasional Indonesia bermain sangat baik di semifinal. Kami tidak bisa diremehkan mereka," kata Madam Pang dikutip dari Siamsport, Selasa (28/12/2021).

Madam Pang mengatakan pertandingan final melawan Indonesia akan sulit dan banyak tekanan. Untuk itu, dia berharap pemain tetap tenang seperti saat laga semifinal.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Health
20 jam lalu

Bahaya Menghirup Inhaler Hong Thai Formula 2 yang Terkontaminasi Bakteri

Health
1 hari lalu

Inhaler Hong Thai Formula 2 Tidak Aman, Ini Faktanya!

Internasional
3 hari lalu

Thailand-Kamboja Teken Deklarasi Damai di Hadapan Trump dan Anwar Ibrahim

Nasional
3 hari lalu

Prabowo Puji Peran AS Bantu Mediasi Konflik Thailand-Kamboja di KTT ASEAN

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal