Kuipers cukup setia membela Persib. Dia sudah memasuki tahun keenam di klub Tanah Pasundan itu.
Di klub berjuluk Maung Bandung itu, total Kuipers sudah melakoni 144 penampilan dengan menyumbang enam gol dan enam assist.
Puncak pencapaian Kuipers bersama Persib terjadi musim lalu. Dia berhasil membawa Maung Bandung juara Liga 1 2023-2024 usai melibas Madura United dengan agregat 6-1 pada final Championship Series.
Nama lengkap: Nick Anna Maria Francois Kuipers
Tanggal lahir: 8 Oktober 1992 (usia 32)
Tempat lahir: Maastricht, Belanda
Tinggi: 193 cm
Posisi: Centre-back
Agama: Kristen
KARIER JUNIOR
RKVVL
MVV Maastricht
KARIER SENIOR
MVV Maastricht (2009–2017)
ADO Den Haag (2017–2019)
Emmen (2019, pinjam)
Persib Bandung (2019–sekarang)