Blunder Awal Jadi Petaka, Dean James Dapat Rapor Merah Saat Go Ahead Eagles Dibantai Nice

Cikal Bintang Raissatria
Bek sayap Go Ahead Eagles, Dean James . (Foto: IG @deanjames)

NICE, iNews.id – Go Ahead Eagles menelan kekalahan menyakitkan usai disikat OGC Nice 1-3 pada lanjutan Liga Europa 2025-2026. Pemain Timnas Indonesia, Dean James, menjadi salah satu sorotan utama akibat performa buruk sepanjang pertandingan.

Pertandingan berlangsung di Allianz Riviera, Nice, Prancis, Jumat (23/1/2026) dini hari WIB. OGC Nice tampil dominan sejak menit awal dengan dukungan penuh publik tuan rumah.

Nice membuka keunggulan cepat lewat gol Charles Vanhoutte pada menit ke-10. Gol tersebut berawal dari kesalahan di sektor kiri pertahanan Go Ahead Eagles, area yang dijaga Dean James.

Tekanan tuan rumah terus berlanjut. Tiago Gouveia menggandakan keunggulan Nice pada menit ke-41 setelah memanfaatkan kelengahan lini belakang Go Ahead Eagles.


Rapor Merah Dean James

Dean James dipercaya tampil sebagai starter di posisi bek sayap kiri. Namun, penampilannya jauh dari kata ideal dan sulit keluar dari tekanan permainan cepat Nice.

Kesalahan awal membuat Dean James kehilangan kepercayaan diri. Sepanjang 78 menit di lapangan, dia kerap kalah duel dan terlambat menutup ruang.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
7 jam lalu

Hasil Lengkap Liga Europa: Aston Villa Bungkam Fenerbahce, AS Roma Hajar Stuttgart

Soccer
15 hari lalu

Dean James Masuk Radar Ajax Amsterdam, Harga Jadi Faktor Penentu Transfer

Soccer
1 bulan lalu

Dean James Disorot Usai Go Ahead Eagles Tumbang dari Lyon, Nilai Terendah Kedua

Soccer
1 bulan lalu

Hasil Lengkap Liga Europa: AS Roma Bantai Celtic, Aston Villa Bungkam Basel

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal