Breaking News: Pelatih Persewangi Syamsuddin Batola Tewas Kecelakaan di Tol Probolinggo

Avirista Midaada
Pelatih Persewangi Syamsuddin Batola tewas kecelakaan maut di tol Probolinggo. Insiden mengerikan itu terjadi Kamis pagi (12/12/2024). (Foto: IST)

PROBOLINGGO, iNews.id - Pelatih Persewangi Syamsuddin Batola tewas kecelakaan maut di tol Probolinggo. Insiden mengerikan itu terjadi Kamis pagi (12/12/2024).

Syamsuddin bersama rombongan Persewangi menuju ke Match Coordination Meeting (MCM) Asprov PSS Jatim menumpangi mobil Avanza yang dikendarai Ari Mustofa (38) warga Genteng, Kabupaten Banyuwangi. Mereka melaju dari arah Gending ke Leces, Probolinggo di lajur satu.

Sesampainya di Tempat Kejadian Perkara (TKP) diduga pengemudi mengantuk, sehingga pengemudi tidak bisa mengendalikan kendaraannya dan menabrak bagian belakang bus. Kanit Gakkum Satlantas Polres Probolinggo, Ipda Aditya Wikrama membenarkan, insiden kecelakaan yang menewaskan mantan pemain PSM Makassar di Tol Probolinggo. Peristiwa ini terjadi tepatnya di KM 842 / 200 B Tol Pasuruan - Probolinggo.

"Kejadiannya jam 05.30 WIB, Kamis pagi (12/12/2024) antara sebuah minibus Avanza dengan Nopol P 1253 KO dengan bus dengan Nopol K 1591 B di depannya," ucap Aditya Wikrama, melalui keterangan tertulisnya.

"Diduga sopir mengantuk, kemudian menabrak kendaraan bus yang ada di depannya, dengan Posisi akhir minibus di bahu jalan menghadap ke selatan dan bus berhenti di bahu jalan," tuturnya.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
2 hari lalu

Hasil PSM Makassar vs Madura United di Super League: Juku Eja Selamat dari Kekalahan

Soccer
5 hari lalu

Jadi Pelatih Baru PSM Makassar, Tomas Trucha Langsung Dibebani Target Ambisius

Soccer
6 hari lalu

Pernah Latih Patrick Schick, Pelatih Baru PSM Makassar Tomas Trucha Siap Orbitkan Pemain Muda Juku Eja

Soccer
7 hari lalu

Resmi! Tomas Trucha Ditunjuk Jadi Pelatih PSM Makassar

Megapolitan
7 hari lalu

Tragis! Pemotor Pelajar Tewas usai Nyalip Biskita Trans Depok

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal