Hal tersebut diungkapkannya saat menjadi komentator pertandingan Spanyol melawan Italia di semifinal Euro 2020. Di laga tersebut Busquets bermain apik di lini tengah La Furia Roja.
Spanyol memang akhirnya kalah adu penalti. Namun Ferdinand tetap memuji peran seorang Busquets yang begitu fantastis.
"Dia telah memimpin pertandingan ini dan dia adalah pemain yang luar biasa untuk ditonton," tuturnya.
Sayangnya Busquets harus tersingkir di fase ini. Sementara Italia lolos ke final dan akan menantang pemenang duel Inggris kontra Denmark.
Saksikan siaran langsung pertandingan UEFA Euro 2020 di iNewsTV.