GRONINGEN, iNews.id – Pemain Timnas Indonesia, Calvin Verdonk mencetak satu assist saat NEC Nijmegen dibungkam Groningen 1-2. Di laga itu, Verdonk menunjukkan performa menawan meski timnya menelan kekalahan.
NEC Nijmegen kalah dari Groningen di pekan ke-22 Liga Belanda 2024-2025. Pertandingan itu digelar di Euroborg, Groningen, Belanda pada Minggu (9/2/2025) kemarin.
Tim tuan rumah yang tampil agresif langsung mencetak sepasang gol via Wouter Prins pada menit kedua, dan Thon van Bergen (31'). Pada menit ke-58, Groningen kehilangan Thijmen Blokzijl karena terkena kartu merah.
Bermain dengan keunggulan pemain, NEC Nijmegen mampu membalas satu gol lewat Vito van Crooij (66'). Sayang, tidak ada gol tambahan tercipta hingga laga selesai.
Calvin Verdonk bermain penuh dalam dua babak di pertandingan itu. Bek berusia 27 tahun itu juga menyumbang satu assist untuk gol Vito van Crooij.
Umpan datar terukur dari Verdonk sukses mengelabui pertahanan Groningen. Terlepas dari itu, dia memang tampil solid sepanjang pertandingan.