LILLE, iNews.id – Bek Timnas Indonesia, Calvin Verdonk, tengah ramai diperbincangkan usai melontarkan pujian tinggi kepada rekan setimnya di Lille, Hamza Igamane. Menurutnya, penyerang muda asal Maroko itu memiliki gaya bermain yang mengingatkannya pada legenda sepak bola dunia, Ronaldo Luis Nazario (R9).
Calvin baru memperkuat Les Dogues – julukan Lille – sejak bursa transfer musim panas 2025, namun adaptasinya berjalan cepat. Dalam waktu singkat, pemain berusia 28 tahun itu sudah menyatu dengan atmosfer tim dan mengenal dekat beberapa rekan barunya, termasuk sosok fenomenal bernama Hamza Igamane.
Penampilan Igamane musim ini memang mencuri perhatian. Di usia 22 tahun, ia berhasil menorehkan tujuh gol dan satu assist dari 11 pertandingan. Performa tajamnya di depan gawang membuat Verdonk tak segan melayangkan sanjungan setinggi langit.
“Dia (Hamza Igamane) pemain fantastis yang melakukan hal-hal luar biasa. Dia sudah mencetak banyak gol untuk kami,” ujar Calvin, dikutip dari Le Petit Lillois, Jumat (31/10/2025).