Ancelotti bukan sosok yang asing untuk Madrid. Dia sempat menduduki kursi kepelatihan Los Blancos pada 2013-2015.
Nakhoda asal Italia itu yang membantu Madrid juara Liga Champions 2014. Mereka mengalahkan rival sekota Atletico Madrid 4-1 melalui babak tambahan.
Bagi Sergio Ramos dan kawan-kawan itu merupakan trofi Liga Champions ke-10 alias La Decima. Selain itu Ancelotti juga mempersembahkan satu titel Copa del Rey, Piala Dunia Antarklub dan Piala Super Eropa.
Kini tangan dingin Ancelotti diharapkan bisa membawa Madrid menemukan tonggak kebangkitan. Sebab mereka puasa gelar musim lalu di bawah arahan Zidane.