Cetak 2 Gol Lawan Myanmar, Evan Dimas Jadi Trending Topic Twitter

Irfan Ma'ruf
Gelandang Timnas U-23 Evan Dimas Darmono menyumbang dua gol dalam laga melawan Myanmar pada babak semifinal SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Filipina, Sabtu (7/12/2019). (Foto: Antara).

JAKARTA, iNews.idEvan Dimas Darmono menjadi protagonis kemenangan Timnas Indonesia U-23 melawan Timnas Myanmar U-23 di babak semifinal SEA Games 2019. Kontribusi dua gol gelandang enerjik itu pun menuai pujian.

Bertanding di Stadion Rizal Memorial, Filipina, Sabtu (7/12/2019) sore, Indonesia bermain imbang 0-0 di babak pertama. Permainan cenderung lambat membuat Andy Setyo dkk belum berhasil menorehkan gol.

Memasuki babak kedua, gol yang ditunggu-tunggu tiba. Memanfaatkan umpan manis Egy Mauana Vikri, Evan Dimas menjebol gawang Myanmar di menit 58.

Selebrasi kegembiraan pecah di lapangan. Kebahagiaan juga meledak ke media sosial. Di platform Twitter, kata “Evan Dimas” segera riuh diperbincangkan.

Kata Evan Dimas dengan cepat menjadi trending topic, mengikuti tagar #TimnasDay. Cuitan itu kian bertambah kala Indonesia menggandakan keunggulan lewat gol Egy di menit ke-71. Bayang-bayang final pun sudah di depan mata.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Internasional
8 hari lalu

Partai Pro-Militer Unggul dalam Pemilu Myanmar Tahap Pertama, Partisipasi Pemilih Rendah

Internasional
14 hari lalu

Junta Militer Myanmar Gelar Pemilu Kontroversial, Perang Saudara Masih Berkecamuk

Soccer
25 hari lalu

Sumardji Buka-bukaan soal Kegagalan Timnas Indonesia U-22, SEA Games 2025 Disebut Paling Aneh

Soccer
26 hari lalu

Reaksi Indra Sjafri usai Didepak PSSI Buntut Kegagalan Timnas U-22 di SEA Games 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal